Pada tanggal 18 April 2024, Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Deli Serdang dilaksanakan di kecamatan Sunggal. Dalam acara tersebut, saya mendapatkan predikat Juara Harapan ke III pada cabang Qira’atus Saba’ah Golongan Remaja Putra.
Partisipasi dalam perlombaan MTQ memiliki manfaat yang sangat penting. Selain meningkatkan keterampilan membaca Al-Qur’an, tujuan utamanya adalah memperkuat ukhuwah islamiyah (persaudaraan Islami) dan mendorong tumbuhnya generasi Qur’ani yang berakhlakul karimah.
Sebagai saran untuk jurusan Hukum Pidana Islam, saya mengusulkan agar diadakan pelatihan atau program belajar Tilawah Al-Qur’an di jurusan ini. Hal ini dapat membantu menumbuhkan minat dan bakat mahasiswa dan mahasiswi dalam memahami dan mengamalkan Al-Qur’an secara lebih mendalam.
Semoga acara MTQ dan upaya memperkuat ukhuwah Islamiyah serta pendalaman pemahaman Al-Qur’an dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi kita semua.